Meningkatnya kesadaran global tentang kebutuhan konservasi energi hijau turut
mendorong akademisi, peneliti, dan masyarakat internasional untuk mempelajari lebih
dalam mengenai topik tersebut. Peningkatan kesadaran ini sekaligus menjadi motor
penggerak dalam mengeksplorasi dan membuka peluang kolaborasi lebih lanjut akan
teknologi sekaligus penerapan baik dalam skala laboratorium, maupun lapangan. Summer
course adalah salah satu program edukasi yang diusulkan guna memfasilitasi kebutuhan
akan topik yang diangkat. Program ini diproyeksikan mampu mendukung usaha dalam
mewujudkan visi dan misi Universitas Diponegoro sebagai World Class University dan
misi Sekolah Vokasi bertaraf internasional pada tahun 2023. Kegiatan yang juga masuk ke
dalam Vocational International Program (VIP) ini, memiliki tujuan untuk membawa
semangat internasional yang dibalut dengan suasana tradisional Indonesia. Agar dapat
mencapai tujuan tersebut, beraneka ragam kegiatan pendidikan dan kebudayaan
dilaksanakan. Summer course juga bertujuan untuk mendukung dan memperkuat
kerjasama internasional untuk memfasilitasi akses pada teknologi dan riset energi bersih,
termasuk energi terbarukan, efisiensi energi, canggih, teknologi bahan bakar fosil lebih
bersih, dan mempromosikan investasi di bidang infrastruktur energi dan teknologi energi
bersih.

Kegiatan ini bermanfaat pula untuk mendukung pencapaian Sustainable
Development Goals (SDGs) terutama dalam perwujuan green technology.
VIP Summer course 2023 memiliki target partisipan mahasiswa internasional dan
mahasiswa dari Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro. Kegiatan dilaksanakan pada
tanggal 31 Juli – 04 Agustus 2023, selama 5 hari dengan tema Campus Summer course:
Discovering Sustainable Green Energy Technology, kegiatan ini terdapat sub-sub tema
kegiatan yang dapat diikuti oleh para peserta, baik secara daring maupun tatap muka